Membuat Database MySQL Baru Dengan PHPMyAdmin


Membuat Database MySQL di  PHPMyAdmin sangatlah mudah hanya beberapa tahap kita bisa membuat database baru di MySQL.

Hal pertama yang perlu diperhatikan adalah menjalankan Localhost / Xampp

Membuat Database

Sintaks umum SQL untuk membuat suatu database adalah sebagai berikut :

CREATE DATABASE [IF NOT EXISTS] nama_db;

Perintah tersebut untuk membuat sebuah database baru dengan nama  nama_db.
Untuk penamaan database sendiri smaa seperti penamaan varieabel, dimana secara umum nama database boleh terdiri dari huruf, angka dan under-score (_).
IF NOT EXISTS berguna untuk menghapus database yang sudah dibuat, tetapi jika tidak mengaktifkan maka akan terjadi error andaikan membuat lagi database yang sudah ada.

Dibawah ini contoh perintah membuat database dengan nama “cruds”.

CREATE DATABASE cruds;

Menghapus Database


Perintah Umum untuk menghapus database adalah seperti berikut;

DROP DATABASE [IF EXISTS] nama_db;

Perintah diatas akan menghapus database dengan namanama_db,
Jika database ada maka database dan juga seluruh tabel di dalamnya akan dihapus.
Namun jika nama  database yang akan dihapus tidak ditemukan, maka akan ditampilkan pesan
error.
Aktifkan option IF EXISTS untuk memastikan bahwa suatu database benar-benar ada.

Dibawah ini contoh perintah untk menghapus database  dengan nama “cruds”

DROP DATABASE penjualan;

Membuat Database Dengan PHPMyAdmin

Buka Browser kemudian  ketik localhost/ pada url browser
Pilih PHPMyAdmin, ada dua cara untuk membuat tabel di phpmyadmin

1. Dengan menu Database

Pilih menu Database kemudian input nama datbase di form “create database”, kemudian enter tombol “create”.

2. Dengan menu SQL

Pilih menu SQL, kemudian input perintah buat database “CREATE DATABASE cruds” lalu tekan tombol “Go” untuk menjalankan perintah.

3. Import Database

Cara terkahir mungkin sedikit ribet tetapi juga penting jika kita ingin membuat database baru dengan tabel yang banyak, atau ingin membuat database baru yang sudah dibuat sebelumnya entah itu hasil download dari internet.
  • Pertama pastikan dulu kita punya file database
  • Kemudian pilih menu Import
  • Pilih file lalu format file
  • Terakhir tekan tombol "Go"


Jika error kemungkinan besar file db atau perintah SQL di dalam file error, pastikan dahulu perintah SQL tersebut benar.

0 Response to "Membuat Database MySQL Baru Dengan PHPMyAdmin"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel